BELITUNG

Pada tanggal 13-15 Mei 2011 kemarin, kami berkunjung ke Belitung, sebuah kota yang terletak di Kepulauan Bangka Belitung. Pulau Belitung dulu lebih dikenal sebagai tempat penambangan timah terbesar di Indonesia. Setelah terbang selama +/- 60 menit, sampailah kami di Bandar Udara H.AS Hanandjoeddin atau dikenal dengan nama Bandar Udara Buluh Tumbang yang terletak di Tanjung Pandan.



Bandar Udara H.AS Hanandjoeddin - Tanjung Pandan

Hari Pertama, Jumat 13 Mei 2011
Kami menginap di Cottage Pondok Impian, Jl. Pattimura No. 8, Tanjung Pandan – Belitung. Cottage ini terletak di tepi pantai tanjung pendam, tempat menanti sunset di pusat kota tanjung pandan. Terdapat 11 kamar Deluxe dan 9 Cottage.

Kami mengunjungi Pantai Tanjung Tinggi, di pantai ini beberapa adegan dalam film Laskar Pelangi 2 (Sang Pemimpi) diambil seperti adegan anak-anak yang duduk dibatu-batu besar. Pasir di Pantai Tanjung Tinggi ini berwarna putih dan lembut. Batu-batu besar tersebar di berbagai sudut pantai.

Pantai Tanjung Tinggi


Senja di Pantai Tanjung Tinggi





Dari Pantai Tanjung Tinggi kami kembali ke hotel di Tanjung Pandan, perjalanan memakan waktu sekitar 45 menit.

Malam harinya kami mengikuti acara pengajian di rumah Bupati Belitung, Bpk. Darmansyah Husein. Dilanjutkan dengan presentasi mengenai strategi pengembangan Kabupaten Belitung.




Hari Kedua, Sabtu, 14 Mei 2011
Setelah sarapan pagi, kami akan mengunjungi pulau-pulau kecil di utara Pulau Belitung, seperti Pulau Pasir, Pulau Burung, Pulau Lengkuas, dll.

Untuk mengunjungi pantai-pantai tersebut, kami menuju Tanjung Kelayang. Dari Tanjung Kelayang kami naik perahu nelayan dengan tujuan pertama adalah Pulau Pasir.


Pulau Pasir


Pulau pasir ini kecil sekali, terdiri dari gundukan pasir putih di tengah lautan. Di sekitar Pulau Pasir, banyak bintang laut dan bisa dipegang.

Selanjutnya kami mengunjungi Pulau Burung. Di sini bisa snorkling. Yang menarik disini terdapat batu granit yang berbentuk seperti burung. Dinamakan Pulau Burung mungkin karena hal tersebut.

Pulau Burung

Setelah mengunjungi Pulau Burung, kami mengunjungi Pulau Lengkuas yang luasnya kurang dari 1 hektar . Disini ada Mercusuar tua yang sudah tidak terpakai lagi, dibangun oleh Belanda tahun 1882. Tingginya sekitar 50 meter. Pemandangan dari atas mercusuar sangat indah.



Setelah dari Pulau Lengkuas, kami kembali lagi ke Tanjung Kelayang untuk makan malam di Hotel Grand Pelangi.

Hari ketiga, Minggu, 15 Mei 2011
Sekitar jam 7 pagi kami ke Kedai Kopi Tiga Jaman, yang terletak di depan alun-alun Belitung. Disebut Tiga Jaman karena turun temurun dihidangkan kopi, kopi susu dan teh susu. Makanan favorit di kedai kopi ini seperti : lontong cap gomeh, bakwan udang dan berbagi kue. Ada atraksi musik melayu di dekat Kedai Kopi Tiga Jaman.

Kedai Kopi Tiga Jaman


Pemandangan dari Hotel Lor in ke Pantai

Lokasi Syuting Film Laskar Pelangi

Kunjungan kami selanjutnya adalah Hotel & Resort Lor in, Tanjung Tinggi.

Dari Hotel & Resort Lor in, kami kembali lagi ke Pantai Tanjung Tinggi, berfoto di tempat lokasi film Laskar Pelangi. Setelah itu kami menuju ke Bandar Udara H.A.S Hanandjoeddin untuk kembali ke Jakarta.

No comments :